PESONA KAIN NUSANTARA, KEINDAHANNYA BIKIN MATA NGGAK BERKEDIP (BAG.5)

10 Oct 2018   Ku Ka   Saatnya Lokal   Dibaca : 2472 kali.
Pesona Kain Nusantara, Keindahannya Bikin Mata Nggak Berkedip (Bag.5)

Sudah 5 pekan kita bahas tentang keindahan kain-kain di Indonesia. Kain-kain nan cantik akhirnya tiba di perhentian terakhir dari jalan ceritanya. Sudahkan Kawan Ku Ka mengedukasi diri dengan cerita kain yang Ku Ka sajikan? Ku Ka tutup perjalanan kain ini dengan bahasan kain nan cantik dari Sulawesi dan Maluku. Mari kita gali mutiara dari Timur Indonesia.


Kain Koffo (Sulawesi Utara)


Foto: Tribun Manado - Tribunnews.com


Sulawesi Utara nggak cuma terkenal dengan keindahan alam dan kulinernya yang senantiasa bikin lidah bergoyang poco-poco. Kamu juga mesti tahu kain cantik dari sana, terdaftar sebagai warisan budaya. Kain Tenun Koffo telah dikembangkan sejak tahun 1519 yang pada awalnya dikerjakan oleh putra-putri Raja di Sangihe Talaud. Bahan bakunya diambil dari serat pohon pisang abaka atau orang Sangihe Talaud menyebutnya hote/rote dan orang Manado menyebut pisang manila atau kofi sangi untuk Minahasa.


Karawo (Gorontalo)

Foto: instagram.com/nunudatau


Jalan-jalan ke Gorontalo, jangan lupa membeli Karawo. Karawo merupakan kain tradisional khas Gorontalo yang pembuatannya merupakan hasil kerajinan tangan. Karawo merupakan Bahasa Gorontalo yang artinya sulaman dengan tangan. Membuat Karawo ini telah diturunkan dari generasi ke generasi sejak masa Kerajaan Gorontalo masih berjaya. Keindahan motif, keunikan cara pengerjaan, dan kualitas yang bagus membuat Karawo bernilai tinggi. Cocok banget yang untuk dijahitkan menjadi baju pesta


Pakaian Kulit Kayu (Sulawesi Tengah)


Foto: stevany-carolin.blogspot.com


Pakaian kulit kayu sebenarnya sudah lama guys digunakan. Dibuktikan dengan penemuan pemukul kulit kayu atau yang biasa disebut batu ike pada situs arkeologi di Kabupaten Poso dan Donggala. Inilah kain kulit kayu khas dari daerah Sulawesi Tengah ini hingga kini masih terus dibuat. Para wanita di wilayah Sulawesi Tengah masih membuat pakaian dari kulit kayu dengan proses yang masih tradisional. Unik ya bajunya?
 

Kain Tenun Donggala (Sulawesi Tengah)
 

Foto: fimela.com


Kain Tenun Donggala merupakan karya budaya yang mengandung makna filosofis yang diwariskan secara turun-temurun sehingga menjadi kebudayaan masyarakat setempat. Penerapan pola hiasan garis-garis geometris merupakan pola hiasan yang lebih dulu dikenal pada zaman prasejarah. Ini terlihat dari hiasan kain tenun ikat lungsi, dimana hiasan geometris itu mempunyai unsur persamaan dengan hiasan-hiasan nekara perunggu kebudayaan Dongson. Warna-warnanya yang cerah bikin kamu lebih semangat saat mengenakannya.


Kain Tenun Sekomandi (Sulawesi Barat)


Foto:  Dream


Kain cantik ini pernah dieksplor oleh perancang busana terkenal di Indonesia menjadi gaun malam yang Indah. Kain tenun Sekomandi ini lahir yang secara turun-temurun menjadi warisan budaya masyarakat Kalumpang, juga sebagai salah satu kebanggan masyarakat Mamuju, Sulawesi Barat. Kain cantik ini ditenun secara tradisional dan menggunakan bahan pewarna dari berbagai jenis tanaman, seperti jahe, lengkuas, cabai, kapur sirih, laos, kemiri, daun-daunan, akar pohon, serta kulit kayu, kemudian ditumbuk halus dan dimasak. Kain ini bisa jadi inspirasimu untuk dijahit menjadi gaun pesta yang mempesona.


Tais Pet (Maluku)
 

Foto: fimela.com


Tais Pet adalah kerajinan tradisional dari Maluku, Indonesia. Kerajinan rakyat ini berupa kain tenun yang hidup dan berkembang di masyarakat Tanimbar dan sekitarnya di Provinsi Maluku. Keberadaan kain tenun di Kepulauan Tanimbar mempunyai kisah dalam berbagai versi dari tradisi lisan yang berkembang di sana. Kisahnya tentang kedatangan dan penyebaran manusia di wilayah itu.


Makin banyak cerita tentang kain, makin ngerti dong tentang Indonesia? Jangan sampai kecantikannya pudar karena dilupakan anak bangsa, ya. Sekarang makin cinta kain Indonesia, kamu dan Ku Ka #saatnyalokal

Foto Sampul: fimela.com



(Frans Palangan)

Comments
Use a Facebook account to add a comment, subject to Facebook's Terms of Service and Privacy Policy. Your Facebook name, photo & other personal information you make public on Facebook will appear with your comment, and may be used on Starvision's media platforms. Learn more.