62 Pride  26 Februari 2021, 09:25

Bandung, Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik di Dunia 2020 Versi Tasteatlas

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Bandung, Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik di Dunia 2020 Versi Tasteatlas

Situs Kroasia, TasteAtlas mengulas makanan tradisional, resep lokal, dan restoran autentik di seluruh dunia merilis TasteAtlas Awards 2020.  Salah satu kategorinya adalah Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik (Best Cities for Traditional Food). 

 

Dalam kategori tersebut penilaian dilakukan oleh kritikus restoran profesional dan 63.402 suara (voting) pembaca TasteAtlas.  Ada 55 kota yang masuk dalam datar tersebut, Bandung mewakili Indonesia sebagai Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik TasteAtlas Awards 2020.
 


Situs tersebut membuat survei tentang kota yang menyajikan makanan tradisional terbaik di dunia. TasteAtlas berisi hampir 20.000 hidangan, minuman, dan bahan serta hampir 15.000 restoran, dikumpulkan dari seluruh dunia oleh tim yang terdiri dari 30 penulis dan peneliti.
 

Adapun beberapa makanan tradisional Kota Bandung yang menjadi favorit, seperti yang dikutip dari situs tasteatlas.com, yaitu mie kocok, batagor dan kupat tahu. Sementara untuk restoran autentik terbaik yaitu Batagor Kingsley, Warkop Modjok, Armor Kopi, Surabi Cihapit, dan Cireng Cipaganti. 
 

Dalam ajang bergengsi tersebut, Kota Bandung bersanding dengan Paris, Rome, Buenos Aires, Istanbul, Mexico City, dan Kyoto. Bahkan Kota Bandung berada di peringkat lebih unggul dari Naples, Melbourne, Lisbon, Beirut, New Delhi, Bangalore, Bangkok, Mumbai, dan Hong Kong.
 

“Alhamdulillah, mudah-mudahan makanan tradisional kita menjadi brand untuk Kota Bandung. Wajar kalau di Bandung itu kota kuliner,” ungkap Walikota Bandung Oded M. Danial di Pendopo Kota Bandung, pekan lalu. Bahkan dirinya mengakui seringkali memperkenalkan makanan-makanan tradisional kepada para tamu yang berasal dari luar Kota Bandung. “Mang Oded sering sampaikan sambil bercanda, di Bandung mah makanan cuma ada dua macam yaitu makanan enak dan enak sekali,” tuturnya serya menyebutkan di pendopo sering menyajikan kue-kue basah seperti dadar gulung.
 

Ada beberapa makanan khas Bandung yang direkomendasikan oleh TasteAtlas bagi para pembacanya, makanan tersebut adalah cireng, siomay, batagor, serabi, bakwan, cireng, dan perkedel. Masih ada nasi kuning, cilok, mie kocok, karedok, bakso goreng, dan kupat tahu. Sementara untuk minuman dari Bandung yang direkomendasikan adalah bandrek dan bajigur. 

Baca Artikel Lain

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023

62 Pride  26 Februari 2021, 09:25

Bandung, Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik di Dunia 2020 Versi Tasteatlas

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Bandung, Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik di Dunia 2020 Versi Tasteatlas

Situs Kroasia, TasteAtlas mengulas makanan tradisional, resep lokal, dan restoran autentik di seluruh dunia merilis TasteAtlas Awards 2020.  Salah satu kategorinya adalah Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik (Best Cities for Traditional Food). 

 

Dalam kategori tersebut penilaian dilakukan oleh kritikus restoran profesional dan 63.402 suara (voting) pembaca TasteAtlas.  Ada 55 kota yang masuk dalam datar tersebut, Bandung mewakili Indonesia sebagai Kota dengan Makanan Tradisional Terbaik TasteAtlas Awards 2020.
 


Situs tersebut membuat survei tentang kota yang menyajikan makanan tradisional terbaik di dunia. TasteAtlas berisi hampir 20.000 hidangan, minuman, dan bahan serta hampir 15.000 restoran, dikumpulkan dari seluruh dunia oleh tim yang terdiri dari 30 penulis dan peneliti.
 

Adapun beberapa makanan tradisional Kota Bandung yang menjadi favorit, seperti yang dikutip dari situs tasteatlas.com, yaitu mie kocok, batagor dan kupat tahu. Sementara untuk restoran autentik terbaik yaitu Batagor Kingsley, Warkop Modjok, Armor Kopi, Surabi Cihapit, dan Cireng Cipaganti. 
 

Dalam ajang bergengsi tersebut, Kota Bandung bersanding dengan Paris, Rome, Buenos Aires, Istanbul, Mexico City, dan Kyoto. Bahkan Kota Bandung berada di peringkat lebih unggul dari Naples, Melbourne, Lisbon, Beirut, New Delhi, Bangalore, Bangkok, Mumbai, dan Hong Kong.
 

“Alhamdulillah, mudah-mudahan makanan tradisional kita menjadi brand untuk Kota Bandung. Wajar kalau di Bandung itu kota kuliner,” ungkap Walikota Bandung Oded M. Danial di Pendopo Kota Bandung, pekan lalu. Bahkan dirinya mengakui seringkali memperkenalkan makanan-makanan tradisional kepada para tamu yang berasal dari luar Kota Bandung. “Mang Oded sering sampaikan sambil bercanda, di Bandung mah makanan cuma ada dua macam yaitu makanan enak dan enak sekali,” tuturnya serya menyebutkan di pendopo sering menyajikan kue-kue basah seperti dadar gulung.
 

Ada beberapa makanan khas Bandung yang direkomendasikan oleh TasteAtlas bagi para pembacanya, makanan tersebut adalah cireng, siomay, batagor, serabi, bakwan, cireng, dan perkedel. Masih ada nasi kuning, cilok, mie kocok, karedok, bakso goreng, dan kupat tahu. Sementara untuk minuman dari Bandung yang direkomendasikan adalah bandrek dan bajigur. 

Baca Artikel Lain

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka



Artikel Terbaru

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka