62 Pride  23 Juni 2022, 11:01

Bola Piala Dunia 2022 Diproduksi di Jawa Timur

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Bola Piala Dunia 2022 Diproduksi di Jawa Timur

Indonesia ikut menyemarakkan Piala Dunia 2022 lewat kehadiran bola resmi turnamen yang dibuat di Madiun, Jawa Timur.
 

Hal tersebut diketahui dari unggahan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Khofifah membagikan momen ketika dirinya sedang melihat bola resmi Piala Dunia 2022 yang siap diekspor.
 

“Inilah bola yang akan digunakan pada kompetisi Piala Dunia 2022 di Qatar. Di ajang olahraga terakbar di planet itu, Indonesia punya peran penting di setiap pertandingannya,” tulis keterangan dalam unggahan Instagram Khofifah.


 

PT Global Wei Indonesia (GWI) adalah perusahaan yang bertanggung jawab dalam pembuatan bola Piala Dunia 2022 ini. Perusahaan tersebut dipercaya untuk membuat 50.000 bola Piala Dunia 2022 dengan kualitas terbaik.
 

Khofifah lalu juga menyematkan harapan agar di masa depan Indonesia bukan hanya mengirimkan bola resmi ke Piala Dunia melainkan juga berpartisipasi lewat kehadiran tim nasional di ajang tersebut.
 

Indonesia saat masih bernama Hindia Belanda sempat mengikuti Piala Dunia 1938. Setelah momen tersebut, Indonesia tidak lagi bisa mendapatkan tiket menuju pesta olahraga terbesar di dunia itu.
 

Pada Piala Dunia 2022, Asia diwakili oleh enam negara yaitu Qatar, Iran, Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, dan Australia.
 

Al Rihla merupakan nama bola resmi yang akan digunakan sepanjang turnamen Piala Dunia berlangsung. Bola tersebut merupakan bola yang diproduksi di Madiun, Jawa Timur.

 

Mengenal Bola Al-Rihla

Dilansir dari asosiasi sepakbola dunia, FIFA, Al Rihla merupakan bola official ke-14 yang diciptakan khusus untuk Piala Dunia 2022 Qatar. Selain diklaim sebagai bola tercepat dari edisi-edisi di Piala Dunia sebelumnya, Adidas juga menyebut kalau Al Rihla memiliki akurasi terbaik.
 

Bola Al Rihla dibuat dengan teknologi tinggi yang berfokus pada kecepatan sehingga bola bisa bergerak lebih cepat dengan akurasi dan stabilitas yang juga sudah diukur.
 

Terdapat dua desain teknologi baru tersebut adalah CTR-CORE dan Speedshell.
 

CTR-CORE adalah bagian inti bola yang inovatif didesain untuk meningkatkan akurasi dan konsistensi, mendukung permainan yang cepat dan tepat dengan retensi bentuk dan udara yang maksimum.
 

Speedshell merupakan kulit polyurethane (PU) pada bola yang memiliki tekstur mikro dan makro serta dilengkapi dengan bentuk panel dengan 20 bagian terbaru, yang meningkatkan aerodinamika untuk meningkatkan akurasi, stabilitas, dan tembakan yang tajam.
 

Sementara itu, makna dari Al Rihla diambil dari bahasa Arab yang berarti perjalanan, atau Lebih tepatnya sebuah perjalanan dengan tujuan yang baik.
 

Desain Al Rihla sengaja dibuat dengan identitas tuan rumah, yakni Qatar. Pada desain tersebut terdapat tiga warna bendera, arsitektur unik serta gambar perahu ikonis.
 

Warna dasar putih membuat paduan warna biru, merah, dan hitam terlihat jelas.

Baca Artikel Lain

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023

62 Pride  23 Juni 2022, 11:01

Bola Piala Dunia 2022 Diproduksi di Jawa Timur

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Bola Piala Dunia 2022 Diproduksi di Jawa Timur

Indonesia ikut menyemarakkan Piala Dunia 2022 lewat kehadiran bola resmi turnamen yang dibuat di Madiun, Jawa Timur.
 

Hal tersebut diketahui dari unggahan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. Khofifah membagikan momen ketika dirinya sedang melihat bola resmi Piala Dunia 2022 yang siap diekspor.
 

“Inilah bola yang akan digunakan pada kompetisi Piala Dunia 2022 di Qatar. Di ajang olahraga terakbar di planet itu, Indonesia punya peran penting di setiap pertandingannya,” tulis keterangan dalam unggahan Instagram Khofifah.


 

PT Global Wei Indonesia (GWI) adalah perusahaan yang bertanggung jawab dalam pembuatan bola Piala Dunia 2022 ini. Perusahaan tersebut dipercaya untuk membuat 50.000 bola Piala Dunia 2022 dengan kualitas terbaik.
 

Khofifah lalu juga menyematkan harapan agar di masa depan Indonesia bukan hanya mengirimkan bola resmi ke Piala Dunia melainkan juga berpartisipasi lewat kehadiran tim nasional di ajang tersebut.
 

Indonesia saat masih bernama Hindia Belanda sempat mengikuti Piala Dunia 1938. Setelah momen tersebut, Indonesia tidak lagi bisa mendapatkan tiket menuju pesta olahraga terbesar di dunia itu.
 

Pada Piala Dunia 2022, Asia diwakili oleh enam negara yaitu Qatar, Iran, Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, dan Australia.
 

Al Rihla merupakan nama bola resmi yang akan digunakan sepanjang turnamen Piala Dunia berlangsung. Bola tersebut merupakan bola yang diproduksi di Madiun, Jawa Timur.

 

Mengenal Bola Al-Rihla

Dilansir dari asosiasi sepakbola dunia, FIFA, Al Rihla merupakan bola official ke-14 yang diciptakan khusus untuk Piala Dunia 2022 Qatar. Selain diklaim sebagai bola tercepat dari edisi-edisi di Piala Dunia sebelumnya, Adidas juga menyebut kalau Al Rihla memiliki akurasi terbaik.
 

Bola Al Rihla dibuat dengan teknologi tinggi yang berfokus pada kecepatan sehingga bola bisa bergerak lebih cepat dengan akurasi dan stabilitas yang juga sudah diukur.
 

Terdapat dua desain teknologi baru tersebut adalah CTR-CORE dan Speedshell.
 

CTR-CORE adalah bagian inti bola yang inovatif didesain untuk meningkatkan akurasi dan konsistensi, mendukung permainan yang cepat dan tepat dengan retensi bentuk dan udara yang maksimum.
 

Speedshell merupakan kulit polyurethane (PU) pada bola yang memiliki tekstur mikro dan makro serta dilengkapi dengan bentuk panel dengan 20 bagian terbaru, yang meningkatkan aerodinamika untuk meningkatkan akurasi, stabilitas, dan tembakan yang tajam.
 

Sementara itu, makna dari Al Rihla diambil dari bahasa Arab yang berarti perjalanan, atau Lebih tepatnya sebuah perjalanan dengan tujuan yang baik.
 

Desain Al Rihla sengaja dibuat dengan identitas tuan rumah, yakni Qatar. Pada desain tersebut terdapat tiga warna bendera, arsitektur unik serta gambar perahu ikonis.
 

Warna dasar putih membuat paduan warna biru, merah, dan hitam terlihat jelas.

Baca Artikel Lain

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka



Artikel Terbaru

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka