Kabar Terkini 26 April 2021, 15:17
KRI Nanggala 402, Menjaga Perairan Indonesia Selamanya
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Petunjuk hubungi admin
Untuk dapat mengubungi admin kuka.co.id anda akan di bawa menuju halaman pusat bantuan di halaman tersebut bagian kanan bawah anda akan melihat gambar di bawah ini :
Untuk menuju pusat bantuan klik tombol "Ya, ke pusat bantuan" dan Jika anda ingin tetap berada di halaman ini klik tombol "Tidak, tetap disini"
Kabar Terkini 26 April 2021, 15:17
KRI Nanggala 402, Menjaga Perairan Indonesia Selamanya
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Melalui sebuah konferensi pers Minggu (25/04/2021) kemarin, Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak telah ditemukan di perairan Bali dan dinyatakan Tenggelam, seluruh Awak Dinyatakan Gugur Dalam Tugas.
Dari keterangan yang disampaikan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut (AL) Laksamana Yudo Margono menyatakan kapal selam KRI Nanggala 402 telah tenggelam akibat retakan besar setelah sejumlah peralatan dari kapal tersebut ditemukan di permukaan laut.
Sementara itu, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengatakan temuan oli dan minyak di permukaan laut serta puing-puing di dekat lokasi penyelaman terakhir kapal selam pada Rabu di lepas pantai Pulau Bali adalah bukti nyata KRI Nanggala 402 tenggelam.
“Jika terjadi ledakan, itu akan berkeping-keping. Retakan terjadi secara bertahap di beberapa bagian saat turun dari kedalaman 300 meter menjadi 400 meter ke 500 meter jika terjadi ledakan, akan terdengar oleh sonar.” kata Laksamana Yudo Margono saat memberikan penjelasan.
Sebelumnya pihak TNI AL menyebutkan kapal selam itu tenggelam hingga kedalaman 600 hingga 700 meter, jauh lebih dalam dari kedalaman saat kolaps pada 200 meter, di mana tekanan air akan lebih besar dari yang bisa dilakukan lambung kapal untuk bertahan. Dari keterangan pihak TNI AL sebelumnya, kegagalan listrik bisa membuat kapal selam tidak dapat menjalankan prosedur darurat untuk muncul kembali.
Lebih lanjut Yudo Margono mengatakan bahwa dalam dua hari terakhir, pencari menemukan bagian pelurus torpedo, botol minyak yang diyakini digunakan untuk meminyaki periskop, puing-puing dari sajadah dan pecahan pipa pendingin yang dipasang kembali di kapal selam di Korea Selatan pada 2012.
Pada konferensi pers itu juga Yudo margono mengklaim dengan bukti otentik yang kami temukan diyakini berasal dari kapal selam, kami sekarang telah beralih dari fase ´sub miss´ ke ´sub sunk. Barang-barang yang ditemukan ikut dipajang.
Kapal selam milik TNI AL yang tenggelam itu diketahui bertenaga diesel buatan Jerman telah beroperasi di Indonesia sejak 1981 dan membawa 49 awak kapal dan tiga penembak serta komandannya.
Dalam konferensi persi itu disebutkan Kapal selam Singapura menurunkan Remotely Operated Vehicle (ROV) guna menindaklanjuti kontak bawah air laut yang telah diberikan oleh KRI Rigel. Alhasil, pada pukul 09.04 WITA, ROV yang diturunkan Singapur mendapatkan kontak visual pada posisi 07 derajat 48 menit 56 detik Selatan dan 114 derajat 51 menit 20 detik Timur.
Letak penemuan bangkai KRI Nanggala 402 dari tempat tenggelamnya berjarak kurang lebih 1.500 yard di Selatan pada kedalaman 838 meter ini terdapat bagian-bagian dari KRI Nanggala.
Presiden Jokowi menyampaikan rasa duka cita
"Atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia, saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas gugurnya 53 prajurit TNI AL di KRI Nanggala dalam melaksanakan tugas di perairan utara Pulau Bali," kata Jokowi, Senin (26/4). Jokowi mengatakan seluruh awak kapal yang gugur merupakan putra terbaik bangsa. Seorang patriot yang setia menjaga kedaulatan NKRI.
"Mereka adalah putra-putra terbaik bangsa, patriot terbaik penjaga kedaulatan negara," ujarnya. Jokowi mengatakan negara akan memberikan penghargaan yakni kenaikan satu pangkat lebih tinggi kepada seluruh awak kapal dan Bintang Jalasena.
"Negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat 1 tingkat lebih tinggi serta Bintang Jasa Jalasena atas dedikasi pengabdian serta pengorbanan prajurit-prajurit terbaik tersebut," kata dia. Dia pun menyebut seluruh pengabdian awak kapal akan terukir di seluruh hati masyarakat Indonesia.
"Pengabdian saudara-saudara akan terpatri di seluruh rakyat Indonesia. Semoga arwah prajurit Hiu Kencana mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan YME, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan keikhlasan kesabaran dan ketabahan," tandas Jokowi.
Dengan dinyatakan bahwa seluruh awak KRI Nanggala 402 gugur dalam tugas, Indonesia berduka. Selamat Jalan Prajurit TNI AL yang terbaik. Kalian semua selalu dihati kami.
Foto Bersama sebelum misi latihan para Kru dan ABK Kapal Selam KRI Nanggala di Banyuwangi bersama.para senior (Istimewa/ayocirebon.com)
Daftar nama 53 awak kapal selam KRI Nanggala-402
1. Letkol laut (P) Heri Oktavian Komandan KRI Nanggala-402.
2. Mayor Laut (P) Eko Firmanto.
3. Mayor Laut (T) Wisnu Subiyantoro.
4. Kapten Laut (E) Yohanes Heri.
5. Kapten Laut (P) I Gede Kartika.
6. Lettu Laut (P) Muhadi.
7. Lettu Laut (P) Ady Sonata.
8. Lettu Laut (P) Imam Adi.
9. Lettu Laut (T) Anang Sutriatno.
10. Letda Laut (E) Adhi Laksmono.
11. Letda Laut (P) Munawir.
12. Letda Laut (T) Rhesa Tri.
13. Letda Laut (T) Rintoni
14. Letda Laut (P) M Susanto
15. Serka Bah Ruswanto
16. Sertu Bah Yoto Eki Setiawan
17. Sertu Ttu Ardi Ardiansyah
18. Sertu Kom Achmad Faisal
19. Sertu Kom Willy Ridwan Santoso
20. Sertu Eko M Rusdiyansyah
21. Sertu Eki Ryan Yogie Pratama
22. Sertu Mes Dedi Hari Susilo
23. Serda Bah Bambang Priyanto
24. Serda Kom Purwanto
25. Serda Kom Eko Prasetiyo.
26. Serda Ttu Harmanto
27. Serda Ttu Lutfi Anang.
28. Serda Atf Dwi Nugroho.
29. Serda Ede Pandu Yudha Kusuma.
30. Serda Eta Misnari
31. Serda Saa Setyo Wawan.
32. Serda Lis Hendro Purwoto
33. Serda Mes Guntur Ari Prasetyo.
34. Serda Lis Diyut Subandriyo.
35. Serda Lis Wawan Hermanto
36. Serda Lis Syahwi Mapala.
37. Serda Lis Wahyu Adiyas.
38. Serda Lis Edi Wibowo.
39. Kopda Eta Kharisma D.B.
40. Kopda Tlg Nugroho Putranto.
41. Kopda Mes Khoirul Faizin.
42. Kopda Trb Maryono
43. Klk Eta Roni Effendi
44. KLK Eta Distriyan Andy P
45. KLS Isy Raditaka Margiansyah.
46. KLS Isy Gunadi Fajar R.
47. KLS Nav Denny Richi Sambudi.
48. KLS Mes Muh. Faqihudin Munir.
49. KLS Nav Edy Siswanto.
50. Kolonel Laut (P) Harry Setyawan (Non ABK).
51. Letkol Laut (E) Irfan Suri (Non ABK).
52. Mayor Laut (E) Whilly (Non ABK).
53. Suheri -PNS (Non ABK)
Infografis KRI Nanggala-402 yang diperkirakan hilang di perairan Bali utara setelah tidak dapat dikontak sejak Rabu (21/4/2021). -ANTARA
Baca Artikel Lain
Kabar Terkini 25 Januari 2023, 11:44
Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Tidak perlu tunggu dapat tiket, masyarakat umum sudah bisa mendapatkan vaksinasi COVID-19 Booster kedua. Hal ini dilakukan sebagai upaya percepatan vaksinasi sekaligus meningkatkan proteksi Read more...
Kabar Terkini 13 Oktober 2022, 15:02
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Pemerintah telah menetapkan jumlah libur nasional dan cuti bersama 2023 sebanyak 24 hari. Keputusan itu tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri yang mengatur hari libur nasional dan Read more...
Kabar Terkini 20 September 2022, 12:16
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Timnas Indonesia U-20 sempat unggul, tertinggal, lalu akhirnya menang hingga tiket Piala Asia mampu diamankan. Pada laga terakhir Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, tim U-20 Read more...
62 Pride 20 September 2022, 11:30
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Kelompok K-Pop BLACKPINK yang terdiri dari Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose baru saja merilis lagu sekaligus video musik terbaru mereka yang berjudul, “Shut Down.” Hingga artikel ini dirilis, video Read more...
62 Pride 16 September 2022, 15:12
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Film Ngeri-Ngeri Sedap terpilih mewakili Indonesia mengikuti kompetisi Academy Awards ke-95 untuk kategori Film Fitur Internasional (The International Feature Film Award). Setiap tahun Academy of Read more...
Kabar Terkini 26 April 2021, 15:17
KRI Nanggala 402, Menjaga Perairan Indonesia Selamanya
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Melalui sebuah konferensi pers Minggu (25/04/2021) kemarin, Kapal Selam KRI Nanggala 402 yang hilang kontak telah ditemukan di perairan Bali dan dinyatakan Tenggelam, seluruh Awak Dinyatakan Gugur Dalam Tugas.
Dari keterangan yang disampaikan oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut (AL) Laksamana Yudo Margono menyatakan kapal selam KRI Nanggala 402 telah tenggelam akibat retakan besar setelah sejumlah peralatan dari kapal tersebut ditemukan di permukaan laut.
Sementara itu, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengatakan temuan oli dan minyak di permukaan laut serta puing-puing di dekat lokasi penyelaman terakhir kapal selam pada Rabu di lepas pantai Pulau Bali adalah bukti nyata KRI Nanggala 402 tenggelam.
“Jika terjadi ledakan, itu akan berkeping-keping. Retakan terjadi secara bertahap di beberapa bagian saat turun dari kedalaman 300 meter menjadi 400 meter ke 500 meter jika terjadi ledakan, akan terdengar oleh sonar.” kata Laksamana Yudo Margono saat memberikan penjelasan.
Sebelumnya pihak TNI AL menyebutkan kapal selam itu tenggelam hingga kedalaman 600 hingga 700 meter, jauh lebih dalam dari kedalaman saat kolaps pada 200 meter, di mana tekanan air akan lebih besar dari yang bisa dilakukan lambung kapal untuk bertahan. Dari keterangan pihak TNI AL sebelumnya, kegagalan listrik bisa membuat kapal selam tidak dapat menjalankan prosedur darurat untuk muncul kembali.
Lebih lanjut Yudo Margono mengatakan bahwa dalam dua hari terakhir, pencari menemukan bagian pelurus torpedo, botol minyak yang diyakini digunakan untuk meminyaki periskop, puing-puing dari sajadah dan pecahan pipa pendingin yang dipasang kembali di kapal selam di Korea Selatan pada 2012.
Pada konferensi pers itu juga Yudo margono mengklaim dengan bukti otentik yang kami temukan diyakini berasal dari kapal selam, kami sekarang telah beralih dari fase ´sub miss´ ke ´sub sunk. Barang-barang yang ditemukan ikut dipajang.
Kapal selam milik TNI AL yang tenggelam itu diketahui bertenaga diesel buatan Jerman telah beroperasi di Indonesia sejak 1981 dan membawa 49 awak kapal dan tiga penembak serta komandannya.
Dalam konferensi persi itu disebutkan Kapal selam Singapura menurunkan Remotely Operated Vehicle (ROV) guna menindaklanjuti kontak bawah air laut yang telah diberikan oleh KRI Rigel. Alhasil, pada pukul 09.04 WITA, ROV yang diturunkan Singapur mendapatkan kontak visual pada posisi 07 derajat 48 menit 56 detik Selatan dan 114 derajat 51 menit 20 detik Timur.
Letak penemuan bangkai KRI Nanggala 402 dari tempat tenggelamnya berjarak kurang lebih 1.500 yard di Selatan pada kedalaman 838 meter ini terdapat bagian-bagian dari KRI Nanggala.
Presiden Jokowi menyampaikan rasa duka cita
"Atas nama pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia, saya menyampaikan duka cita yang mendalam atas gugurnya 53 prajurit TNI AL di KRI Nanggala dalam melaksanakan tugas di perairan utara Pulau Bali," kata Jokowi, Senin (26/4). Jokowi mengatakan seluruh awak kapal yang gugur merupakan putra terbaik bangsa. Seorang patriot yang setia menjaga kedaulatan NKRI.
"Mereka adalah putra-putra terbaik bangsa, patriot terbaik penjaga kedaulatan negara," ujarnya. Jokowi mengatakan negara akan memberikan penghargaan yakni kenaikan satu pangkat lebih tinggi kepada seluruh awak kapal dan Bintang Jalasena.
"Negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat 1 tingkat lebih tinggi serta Bintang Jasa Jalasena atas dedikasi pengabdian serta pengorbanan prajurit-prajurit terbaik tersebut," kata dia. Dia pun menyebut seluruh pengabdian awak kapal akan terukir di seluruh hati masyarakat Indonesia.
"Pengabdian saudara-saudara akan terpatri di seluruh rakyat Indonesia. Semoga arwah prajurit Hiu Kencana mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan YME, serta keluarga yang ditinggalkan diberikan keikhlasan kesabaran dan ketabahan," tandas Jokowi.
Dengan dinyatakan bahwa seluruh awak KRI Nanggala 402 gugur dalam tugas, Indonesia berduka. Selamat Jalan Prajurit TNI AL yang terbaik. Kalian semua selalu dihati kami.
Foto Bersama sebelum misi latihan para Kru dan ABK Kapal Selam KRI Nanggala di Banyuwangi bersama.para senior (Istimewa/ayocirebon.com)
Daftar nama 53 awak kapal selam KRI Nanggala-402
1. Letkol laut (P) Heri Oktavian Komandan KRI Nanggala-402.
2. Mayor Laut (P) Eko Firmanto.
3. Mayor Laut (T) Wisnu Subiyantoro.
4. Kapten Laut (E) Yohanes Heri.
5. Kapten Laut (P) I Gede Kartika.
6. Lettu Laut (P) Muhadi.
7. Lettu Laut (P) Ady Sonata.
8. Lettu Laut (P) Imam Adi.
9. Lettu Laut (T) Anang Sutriatno.
10. Letda Laut (E) Adhi Laksmono.
11. Letda Laut (P) Munawir.
12. Letda Laut (T) Rhesa Tri.
13. Letda Laut (T) Rintoni
14. Letda Laut (P) M Susanto
15. Serka Bah Ruswanto
16. Sertu Bah Yoto Eki Setiawan
17. Sertu Ttu Ardi Ardiansyah
18. Sertu Kom Achmad Faisal
19. Sertu Kom Willy Ridwan Santoso
20. Sertu Eko M Rusdiyansyah
21. Sertu Eki Ryan Yogie Pratama
22. Sertu Mes Dedi Hari Susilo
23. Serda Bah Bambang Priyanto
24. Serda Kom Purwanto
25. Serda Kom Eko Prasetiyo.
26. Serda Ttu Harmanto
27. Serda Ttu Lutfi Anang.
28. Serda Atf Dwi Nugroho.
29. Serda Ede Pandu Yudha Kusuma.
30. Serda Eta Misnari
31. Serda Saa Setyo Wawan.
32. Serda Lis Hendro Purwoto
33. Serda Mes Guntur Ari Prasetyo.
34. Serda Lis Diyut Subandriyo.
35. Serda Lis Wawan Hermanto
36. Serda Lis Syahwi Mapala.
37. Serda Lis Wahyu Adiyas.
38. Serda Lis Edi Wibowo.
39. Kopda Eta Kharisma D.B.
40. Kopda Tlg Nugroho Putranto.
41. Kopda Mes Khoirul Faizin.
42. Kopda Trb Maryono
43. Klk Eta Roni Effendi
44. KLK Eta Distriyan Andy P
45. KLS Isy Raditaka Margiansyah.
46. KLS Isy Gunadi Fajar R.
47. KLS Nav Denny Richi Sambudi.
48. KLS Mes Muh. Faqihudin Munir.
49. KLS Nav Edy Siswanto.
50. Kolonel Laut (P) Harry Setyawan (Non ABK).
51. Letkol Laut (E) Irfan Suri (Non ABK).
52. Mayor Laut (E) Whilly (Non ABK).
53. Suheri -PNS (Non ABK)
Infografis KRI Nanggala-402 yang diperkirakan hilang di perairan Bali utara setelah tidak dapat dikontak sejak Rabu (21/4/2021). -ANTARA
Baca Artikel Lain
Kabar Terkini 25 Januari 2023
Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
Kabar Terkini 13 Oktober 2022
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
Kabar Terkini 20 September 2022
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
62 Pride 20 September 2022
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
62 Pride 16 September 2022
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
Artikel Terbaru