62 Pride  10 Maret 2022, 12:09

Sean Sheila dan Jewel Rocks Perwakilan Indonesia di Paris Fashion Week 2022

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Sean Sheila dan Jewel Rocks Perwakilan Indonesia di Paris Fashion Week 2022

Pagelaran Paris Fashion Week 2022 tengah jadi perbincangan hangat di media sosial. Hal tersebut berkaitan dengan beberapa brand Indonesia yang "mengklaim" keikutsertaan pada Paris Fashion Week 2022 padahal mereka tergabung Paris Fashion Show yang diselenggarakan oleh Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs).

 

Namun ternyata, terdapat dua brand asal Indonesia yang resmi tampil di Paris Fashion Week 2022. Brand tersebut ialah Sean Sheila dan Jewel Rocks. Bukan memamerkan hasil koleksi di runway, mereka mendapatkan spot showroom di Paris Fashion Week 2022 yang berlokasi di Palais Brongniart.

 

Kedua brand Indonesia tersebut terpilih dalam program "Indonesian Designers in Paris by L'Adresse Paris Agency," yang memamerkan koleksi Autumn/Winter 2022 di Paris Fashion Week.
 

 

Sean Sheila berdiri sejak tahun 2014 oleh Sheila Agatha dan sang suami, Sean Loh yang telah lulus dari Raffles Design Institute, Singapura. Sepanjang kariernya Sean Sheila telah memperlihatkan berbagai koleksi di runway dalam hingga luar negeri salah satunya Mercedez Benz Sydney Fashion Week.

 

Sean Sheila telah berpartisipasi di showroom Paris Fashion Week sejak tahun 2017. Spesial tahun ini, Sean Sheila menampilkan 23 look yang terinspirasi dari bentuk makhluk-makhluk yang bermutasi secara organik dari benda-benda mati.
 

 

Jewel Rocks merupakan brand perhiasan asal Bali yang didirikan oleh Imelda Widjaja sejak tahun 2006. Khusus Paris Fashion Week, Jewel Rocks memamerkan koleksi favorit dan 10 desain baru yang belum rilis di Indonesia.


Kedua brand Indonesia ini sudah terkenal dengan ciri khas masing-masing. Sean Sheila ikonik dengan desainnya yang dramatis, edgy serta pemilihan kain pakaian yang berkualitas.

 

Sedangkan hasil rancangan Jewel Rocks identik dengan gaya yang chic dengan sentuhan elegan. Pada proses pembuatannya Jewel Rocks juga melibatkan sejumlah pengrajin perak, resin, manik kaca dan pembuat warna natural yang tersebar di Bali, Jawa Timur dan Bandung.

 

Perlu diketahui, Paris Fashion Week atau PWF sendiri merupakan bagian dari empat pekan mode besar yang telah diakui dunia. Seperti New York Fashin Week (NYFW), London Fashion Week, dan Milan Fashion Week. Pagelaran acara tersebut merupakan yang paling penting dalam perkembangan mode fashion seluruh dunia. 

 

Paris menjadi rumah bagi pagelaran pekan mode yang diselenggarakan pertama kali pada tahun 1973. Pertemuan ini tidak dapat dilewatkan bagi desainer di seluruh dunia. Dalam pagelaran ini hanya brand-brand tertentu saja yang dapat melenggang di atas catwalk. Brand-brand yang dimaksud seperti Chanel, Christian Dior, LV, dan lain sebagainya. 

 

Sebagai informasi, ajang Paris Fashion Week 2022 sendiri digelar pada 28 Februari hingga 8 Maret 2022. Terus dukung brand lokal dan semoga dunia Fashion Indonesia semakin maju!

Baca Artikel Lain

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023

62 Pride  10 Maret 2022, 12:09

Sean Sheila dan Jewel Rocks Perwakilan Indonesia di Paris Fashion Week 2022

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Sean Sheila dan Jewel Rocks Perwakilan Indonesia di Paris Fashion Week 2022

Pagelaran Paris Fashion Week 2022 tengah jadi perbincangan hangat di media sosial. Hal tersebut berkaitan dengan beberapa brand Indonesia yang "mengklaim" keikutsertaan pada Paris Fashion Week 2022 padahal mereka tergabung Paris Fashion Show yang diselenggarakan oleh Gerakan Ekonomi Kreatif Nasional (Gekrafs).

 

Namun ternyata, terdapat dua brand asal Indonesia yang resmi tampil di Paris Fashion Week 2022. Brand tersebut ialah Sean Sheila dan Jewel Rocks. Bukan memamerkan hasil koleksi di runway, mereka mendapatkan spot showroom di Paris Fashion Week 2022 yang berlokasi di Palais Brongniart.

 

Kedua brand Indonesia tersebut terpilih dalam program "Indonesian Designers in Paris by L'Adresse Paris Agency," yang memamerkan koleksi Autumn/Winter 2022 di Paris Fashion Week.
 

 

Sean Sheila berdiri sejak tahun 2014 oleh Sheila Agatha dan sang suami, Sean Loh yang telah lulus dari Raffles Design Institute, Singapura. Sepanjang kariernya Sean Sheila telah memperlihatkan berbagai koleksi di runway dalam hingga luar negeri salah satunya Mercedez Benz Sydney Fashion Week.

 

Sean Sheila telah berpartisipasi di showroom Paris Fashion Week sejak tahun 2017. Spesial tahun ini, Sean Sheila menampilkan 23 look yang terinspirasi dari bentuk makhluk-makhluk yang bermutasi secara organik dari benda-benda mati.
 

 

Jewel Rocks merupakan brand perhiasan asal Bali yang didirikan oleh Imelda Widjaja sejak tahun 2006. Khusus Paris Fashion Week, Jewel Rocks memamerkan koleksi favorit dan 10 desain baru yang belum rilis di Indonesia.


Kedua brand Indonesia ini sudah terkenal dengan ciri khas masing-masing. Sean Sheila ikonik dengan desainnya yang dramatis, edgy serta pemilihan kain pakaian yang berkualitas.

 

Sedangkan hasil rancangan Jewel Rocks identik dengan gaya yang chic dengan sentuhan elegan. Pada proses pembuatannya Jewel Rocks juga melibatkan sejumlah pengrajin perak, resin, manik kaca dan pembuat warna natural yang tersebar di Bali, Jawa Timur dan Bandung.

 

Perlu diketahui, Paris Fashion Week atau PWF sendiri merupakan bagian dari empat pekan mode besar yang telah diakui dunia. Seperti New York Fashin Week (NYFW), London Fashion Week, dan Milan Fashion Week. Pagelaran acara tersebut merupakan yang paling penting dalam perkembangan mode fashion seluruh dunia. 

 

Paris menjadi rumah bagi pagelaran pekan mode yang diselenggarakan pertama kali pada tahun 1973. Pertemuan ini tidak dapat dilewatkan bagi desainer di seluruh dunia. Dalam pagelaran ini hanya brand-brand tertentu saja yang dapat melenggang di atas catwalk. Brand-brand yang dimaksud seperti Chanel, Christian Dior, LV, dan lain sebagainya. 

 

Sebagai informasi, ajang Paris Fashion Week 2022 sendiri digelar pada 28 Februari hingga 8 Maret 2022. Terus dukung brand lokal dan semoga dunia Fashion Indonesia semakin maju!

Baca Artikel Lain

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka



Artikel Terbaru

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka