62 Pride 17 Februari 2022, 11:05
SMK Bhumi Phala Temanggung Produksi Film Animasi untuk Serawak TV Malaysia
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Petunjuk hubungi admin
Untuk dapat mengubungi admin kuka.co.id anda akan di bawa menuju halaman pusat bantuan di halaman tersebut bagian kanan bawah anda akan melihat gambar di bawah ini :
Untuk menuju pusat bantuan klik tombol "Ya, ke pusat bantuan" dan Jika anda ingin tetap berada di halaman ini klik tombol "Tidak, tetap disini"
62 Pride 17 Februari 2022, 11:05
SMK Bhumi Phala Temanggung Produksi Film Animasi untuk Serawak TV Malaysia
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
16 siswa SMK Bumi Phala (Mipha) Parakan terlibat langsung dalam produksi film animasi berjudul Kunci Galaxy. Rencananya film ini akan ditayangkan di salah satu station televisi di Serawak Malaysia.
“16 anak ini terlibat langsung dalam proses pewarnaan, dan yang lainnya dalam proses pembuatan film animasi itu,” ungkap Purwanto Kepala SMK Mipha Parakan usai penandatanganan MoU produksi Film Animasi Kunci Galaxy pesanan serawak TV Malaysia antara SMK Bumi Phala dan Funymation Studio di SMK setempat, Selasa (8/2).
Ia mengatakan, siswa kelas X yang terlibat langsung dalam produksi memang sudah mahir dalam produksi film animasi. Kebetulan selama ini pihaknya sudah bekerjasama dengan Funymation Studio dalam pengerjaan projek ini.
“Projek produksi film animasi ini dipesan oleh Serawak TV kepada Funymation Studio, kemudian siswa kami digandeng funymation untuk pengerjaan film ini,” jelasnya.
Ke depan katanya, pihaknya akan memproduksi film animasi sendiri dengan tema kearifan lokal Temanggung seperti Rambut Bajang dengan bahasa lokal khas Temanggungan. “Sudah ada rencana produksi film animasi sendiri, kami akan bekerjasama dengan TV lokal Temanggung untuk penayangannya,” katanya.
Adapun siswa yang terlibat dalam produksi film animasi ini adalah siswa yang mengambil jurusan multimedia, sehingga mereka memang sudah diajarkan dasar-dasar dari projek film animasi. “Multimedia ada tiga, animasi, broadcast dan tiga dimensi,” katanya.
Bupati Temanggung M Al Khadziq mendorong siswa untuk terus meningkatkan kreativitas, terutama di bidang digitalisasi. Sejauh ini masyarakat Temanggung sudah mulai dikenal kreatif, tidak hanya dibidang seni dan budaya saja.
“Ini salah satu peluang yang harus terus dikembangkan, saya dorong untuk menjadi kreator dalam dunia digitalisasi,” kata Bupati.
Ia mengatakan, siswa SMK Mipha ini mempunyai kemampuan memproduksi film animasi yang berstandar industri, sehingga sudah layak untuk ditayangkan.
“Anak Temanggung bisa bersaing di dunia kreatif dalam dunia digital. Tidak hanya SMK Mipha saja, ke depan SMK lainnya juga bisa semakin meningkatkan kualitas dan kemampuannya sehingga bisa beraing dalam dunia digitalisasi ini,” katanya.
Sementara itu produser Funymation Studio Susilo Nurdiyanto menambahkan, kerja sama dengan siswa SMK Mipha tidak hanya kali ini saja, sebelumnya juga sudah beberapa kali dilakukan kerja sama dalam bidang yang sama.
“Siswa sudah terbiasa dengan dengan dunia animasi, kebetulan guru dan tenaga pendamping di SMK Mipha ini juga pernah magang di tempat kami, sehingga mereka sudah paham bagaimana cara produksi film animasi, tentunya yang sesuai dengan standar kami,” terangnya.
Foto Cover: Bupati Temanggung M Al Khadziq dan Kepala SMK Mipha Parakan Purwanto meninjau produksi animasi SMK Mipha (setyo wuwuh/temanggung ekspres)
Baca Artikel Lain
Kabar Terkini 25 Januari 2023, 11:44
Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Tidak perlu tunggu dapat tiket, masyarakat umum sudah bisa mendapatkan vaksinasi COVID-19 Booster kedua. Hal ini dilakukan sebagai upaya percepatan vaksinasi sekaligus meningkatkan proteksi Read more...
Kabar Terkini 13 Oktober 2022, 15:02
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Pemerintah telah menetapkan jumlah libur nasional dan cuti bersama 2023 sebanyak 24 hari. Keputusan itu tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri yang mengatur hari libur nasional dan Read more...
Kabar Terkini 20 September 2022, 12:16
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Timnas Indonesia U-20 sempat unggul, tertinggal, lalu akhirnya menang hingga tiket Piala Asia mampu diamankan. Pada laga terakhir Grup F di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, tim U-20 Read more...
62 Pride 20 September 2022, 11:30
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Kelompok K-Pop BLACKPINK yang terdiri dari Jennie, Lisa, Jisoo, dan Rose baru saja merilis lagu sekaligus video musik terbaru mereka yang berjudul, “Shut Down.” Hingga artikel ini dirilis, video Read more...
62 Pride 16 September 2022, 15:12
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
Film Ngeri-Ngeri Sedap terpilih mewakili Indonesia mengikuti kompetisi Academy Awards ke-95 untuk kategori Film Fitur Internasional (The International Feature Film Award). Setiap tahun Academy of Read more...
62 Pride 17 Februari 2022, 11:05
SMK Bhumi Phala Temanggung Produksi Film Animasi untuk Serawak TV Malaysia
Penulis : Ku Ka
Editor : Ku Ka
16 siswa SMK Bumi Phala (Mipha) Parakan terlibat langsung dalam produksi film animasi berjudul Kunci Galaxy. Rencananya film ini akan ditayangkan di salah satu station televisi di Serawak Malaysia.
“16 anak ini terlibat langsung dalam proses pewarnaan, dan yang lainnya dalam proses pembuatan film animasi itu,” ungkap Purwanto Kepala SMK Mipha Parakan usai penandatanganan MoU produksi Film Animasi Kunci Galaxy pesanan serawak TV Malaysia antara SMK Bumi Phala dan Funymation Studio di SMK setempat, Selasa (8/2).
Ia mengatakan, siswa kelas X yang terlibat langsung dalam produksi memang sudah mahir dalam produksi film animasi. Kebetulan selama ini pihaknya sudah bekerjasama dengan Funymation Studio dalam pengerjaan projek ini.
“Projek produksi film animasi ini dipesan oleh Serawak TV kepada Funymation Studio, kemudian siswa kami digandeng funymation untuk pengerjaan film ini,” jelasnya.
Ke depan katanya, pihaknya akan memproduksi film animasi sendiri dengan tema kearifan lokal Temanggung seperti Rambut Bajang dengan bahasa lokal khas Temanggungan. “Sudah ada rencana produksi film animasi sendiri, kami akan bekerjasama dengan TV lokal Temanggung untuk penayangannya,” katanya.
Adapun siswa yang terlibat dalam produksi film animasi ini adalah siswa yang mengambil jurusan multimedia, sehingga mereka memang sudah diajarkan dasar-dasar dari projek film animasi. “Multimedia ada tiga, animasi, broadcast dan tiga dimensi,” katanya.
Bupati Temanggung M Al Khadziq mendorong siswa untuk terus meningkatkan kreativitas, terutama di bidang digitalisasi. Sejauh ini masyarakat Temanggung sudah mulai dikenal kreatif, tidak hanya dibidang seni dan budaya saja.
“Ini salah satu peluang yang harus terus dikembangkan, saya dorong untuk menjadi kreator dalam dunia digitalisasi,” kata Bupati.
Ia mengatakan, siswa SMK Mipha ini mempunyai kemampuan memproduksi film animasi yang berstandar industri, sehingga sudah layak untuk ditayangkan.
“Anak Temanggung bisa bersaing di dunia kreatif dalam dunia digital. Tidak hanya SMK Mipha saja, ke depan SMK lainnya juga bisa semakin meningkatkan kualitas dan kemampuannya sehingga bisa beraing dalam dunia digitalisasi ini,” katanya.
Sementara itu produser Funymation Studio Susilo Nurdiyanto menambahkan, kerja sama dengan siswa SMK Mipha tidak hanya kali ini saja, sebelumnya juga sudah beberapa kali dilakukan kerja sama dalam bidang yang sama.
“Siswa sudah terbiasa dengan dengan dunia animasi, kebetulan guru dan tenaga pendamping di SMK Mipha ini juga pernah magang di tempat kami, sehingga mereka sudah paham bagaimana cara produksi film animasi, tentunya yang sesuai dengan standar kami,” terangnya.
Foto Cover: Bupati Temanggung M Al Khadziq dan Kepala SMK Mipha Parakan Purwanto meninjau produksi animasi SMK Mipha (setyo wuwuh/temanggung ekspres)
Baca Artikel Lain
Kabar Terkini 25 Januari 2023
Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
Kabar Terkini 13 Oktober 2022
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
Kabar Terkini 20 September 2022
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
62 Pride 20 September 2022
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
62 Pride 16 September 2022
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023
Penulis: Ku Ka
Editor : Ku Ka
Artikel Terbaru