Fesyen & Kecantikan  28 Oktober 2020, 12:47

Unboxing Sepatu Sneakers Batik Ala Presiden Jokowi

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Unboxing Sepatu Sneakers Batik Ala Presiden Jokowi

Hi Lokalovers! Udah pernah lihat gimana sih kalo presiden bikin video unboxing sepatu? Ya, pastinya sama kayak kita semua ya gak ada bedanya hehehehehe …. Baru-baru ini di linimasa ada video yang memperlihatkan presiden Jokowi sedang membuka dus kemasan sneaker lokal Sang Sekerta Lohita. Wah, unik banget ya nama sneakernya, yang ternyata merupakan sepatu hasil kolaborasi Kaesang Pangarep mewakili brand Yang Ayam bersama merek sepatu lokal Ventela, dan rumah desain custom Never Too Lavish.
 

Presiden Jokowi di video yang diunggah akun @nevertoolavish pada Senin (26/10/2020) terlihat tenang saat membuka kotak sepatu, bergambar siluet sang putra, Kaesang dalam logo Yang Ayam. Sedangkan bagian dalam terdapat sepasang sepatu jenis high top bercorak batik yang elegan.


 

Sebelumnya, Kaesang Pangarep menjalin kolaborasi dengan dua pihak untuk memproduksi sebuah sneaker. Melalui bisnis rumah makan ayam miliknya, Yang Ayam, ia bekerja sama dengan Ventela dan Nevertoolavish untuk menghasilkan sneaker Sang Sekerta Lohita
 


Sepatu yang dinamakan Sang Sekerta Lohita ini dirilis untuk memperingati Hari Batik Nasional dan dipasaran harganya cukup terjangkau, Ventela Sang Sekerta Lohita Hi = Rp. 499.800⁣ & Ventela Sang Sekerta Lohita Low = Rp. 479.800⁣. Lokalovers bisa pilih nih mau sepatu dengan potongan tinggi atau rendah, berbahan dasar canvas dan suede. Serta dengan sentuhan pattern batik, yang menjadikan desain ini lebih eksklusif. Sepatu tipe Hi dan Low dengan size 37-44 sudah bisa kamu dapatkan di seluruh Reseller dan Retailer Ventela. ⁣
 

Ventela merupakan jenama lokal yang mulai diperkenalkan pada tahun 2017 oleh William Ventela, seorang pemilik pabrik sepatu vulkanisir sejak tahun 1989 di Bandung, Jawa Barat. Ventela® Shoes memiliki berbagai macam jenis dan model yang cocok digunakan untuk berbagai jenis kegiatan. Setiap pasang Ventela® Shoes melalui proses yang panjang dan detail, mulai dari pemilihan material, proses produksi hingga pemeriksaan kualitas yang sangat ketat. Hal ini dilakukan agar kualitas Ventela® Shoes terjaga dengan baik. Dengan sumber daya yang berlimpah Ventela® Shoes mampu memproduksi sepatu dengan kuantitas besar dan kualitas terbaik sehingga semua kalangan dapat memiliki sepatu berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkau.
 

Sebelum rilis Sang Sekerta Lohita, ada juga seri Ventela Hard13 Noir yang hitsss banget di kalangan sneakershead Indonesia kolaborasi Ventela dengan Never Too Lavish.

Baca Artikel Lain

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua
Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023
Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20
BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia
Film Ngeri-ngeri Sedap Terpilih Mewakili Indonesia di Piala Oscar 2023

Fesyen & Kecantikan  28 Oktober 2020, 12:47

Unboxing Sepatu Sneakers Batik Ala Presiden Jokowi

Penulis : Ku Ka
Editor    : Ku Ka

Unboxing Sepatu Sneakers Batik Ala Presiden Jokowi

Hi Lokalovers! Udah pernah lihat gimana sih kalo presiden bikin video unboxing sepatu? Ya, pastinya sama kayak kita semua ya gak ada bedanya hehehehehe …. Baru-baru ini di linimasa ada video yang memperlihatkan presiden Jokowi sedang membuka dus kemasan sneaker lokal Sang Sekerta Lohita. Wah, unik banget ya nama sneakernya, yang ternyata merupakan sepatu hasil kolaborasi Kaesang Pangarep mewakili brand Yang Ayam bersama merek sepatu lokal Ventela, dan rumah desain custom Never Too Lavish.
 

Presiden Jokowi di video yang diunggah akun @nevertoolavish pada Senin (26/10/2020) terlihat tenang saat membuka kotak sepatu, bergambar siluet sang putra, Kaesang dalam logo Yang Ayam. Sedangkan bagian dalam terdapat sepasang sepatu jenis high top bercorak batik yang elegan.


 

Sebelumnya, Kaesang Pangarep menjalin kolaborasi dengan dua pihak untuk memproduksi sebuah sneaker. Melalui bisnis rumah makan ayam miliknya, Yang Ayam, ia bekerja sama dengan Ventela dan Nevertoolavish untuk menghasilkan sneaker Sang Sekerta Lohita
 


Sepatu yang dinamakan Sang Sekerta Lohita ini dirilis untuk memperingati Hari Batik Nasional dan dipasaran harganya cukup terjangkau, Ventela Sang Sekerta Lohita Hi = Rp. 499.800⁣ & Ventela Sang Sekerta Lohita Low = Rp. 479.800⁣. Lokalovers bisa pilih nih mau sepatu dengan potongan tinggi atau rendah, berbahan dasar canvas dan suede. Serta dengan sentuhan pattern batik, yang menjadikan desain ini lebih eksklusif. Sepatu tipe Hi dan Low dengan size 37-44 sudah bisa kamu dapatkan di seluruh Reseller dan Retailer Ventela. ⁣
 

Ventela merupakan jenama lokal yang mulai diperkenalkan pada tahun 2017 oleh William Ventela, seorang pemilik pabrik sepatu vulkanisir sejak tahun 1989 di Bandung, Jawa Barat. Ventela® Shoes memiliki berbagai macam jenis dan model yang cocok digunakan untuk berbagai jenis kegiatan. Setiap pasang Ventela® Shoes melalui proses yang panjang dan detail, mulai dari pemilihan material, proses produksi hingga pemeriksaan kualitas yang sangat ketat. Hal ini dilakukan agar kualitas Ventela® Shoes terjaga dengan baik. Dengan sumber daya yang berlimpah Ventela® Shoes mampu memproduksi sepatu dengan kuantitas besar dan kualitas terbaik sehingga semua kalangan dapat memiliki sepatu berkualitas tinggi dengan harga yang terjangkau.
 

Sebelum rilis Sang Sekerta Lohita, ada juga seri Ventela Hard13 Noir yang hitsss banget di kalangan sneakershead Indonesia kolaborasi Ventela dengan Never Too Lavish.

Baca Artikel Lain

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka


62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka



Artikel Terbaru

Kabar Terkini  25 Januari 2023

Masyarakat Umum Sudah Bisa Booster Kedua

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  13 Oktober 2022

Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

Kabar Terkini  20 September 2022

Timnas Indonesia U-20 Lolos Ke Piala Asia U-20

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka

62 Pride  20 September 2022

BLACKPINK Kenakan Busana Rancangan Desainer Indonesia

Penulis: Ku Ka
Editor   : Ku Ka